A. Psikologi Belajar
Belajar adalah perubahan perilaku yang relative permanent sebagai hasil pengalaman (bukan hasil perkembangan, pengaruh obat, atau kecelakaan) dan bisa melaksanakannya pada pengetahuan lain serta mampu mengkomunikasikannua kepada orang lain.
Ada sejumlah prinsip belajar menurut Gagne sebagai berikut:
1. Kontiguitas
2. Pengulangan
3. Penguatan
4. Motivasi positif dan percaya diri dalam belajar.
5. Tersedia materi pelajaran yang lengkap untuk memancing aktivitas anak-anak.
6. Ada upaya membangkitkan keterampilan intelektual untuk belajar.
7. Ada Strategi yang tepat untuk mengaktifkan anak-anak dalam belajar.
8. Aspek-aspek jiwa anak harus dapat dipengaruhi oleh faktor-faktor dalam pengajaran.
Ada sejumlah teori belajar yang bila dibuat secara sistematik adalah sebagai berikut:
1. Teori belajar klasik:
a. Disiplin mental Theistik
b. Disiplin mental humanistic
c. Naturalis dan aktualisasi diri
d. Apersepsi
2. Teori belajar modern:
a. R-S Bond atau Asosiasi
b. Pengkondisian Instrumental
c. Pengkondisian Operan
d. Penguatan
e. Kognisi
f. Belajar bermakna
g. Insight atau Gestalt
h. Lapangan
i. Tanda
j. Fenomenologi
Setelah membahas semua teori belajar, maka kini dapat kita sarikan sebagai berikut:
1. Teori belajar klasik masih tetap dapat dimanfaatkan, antara lain untuk menghafal perkalian dan untuk melatih soal-soal (Disiplin Mental)
2. Teori belajar behaviorsme bermanfaat dalam mengembangkan perilaku-perilaku nyata, seperti rajin, mendapat skor tinggi, tidak berkelahi, dan sebagainya.
3. Teori-teori belajar kognisi berguna dalam mempelajari materi-materi yang rumit yang membutuhkan pemahaman untuk memecahkan masalah, dan untuk mengembangkan ide.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar